TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 13:43

Konteks
13:43 Pada waktu itulah orang-orang benar akan bercahaya seperti matahari f  dalam Kerajaan Bapa mereka. Siapa bertelinga, hendaklah ia mendengar! g "

Roma 8:29

Konteks
8:29 Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula 1 , m  mereka juga ditentukan-Nya n  dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, o  supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung p  di antara banyak saudara.

Roma 8:2

Konteks
8:2 Roh 2 , yang memberi hidup i  telah memerdekakan j  kamu dalam Kristus k  dari hukum dosa l  dan hukum maut.

Kolose 3:18

Konteks
Hubungan antara anggota-anggota rumah tangga
3:18 Hai isteri-isteri, tunduklah kepada suamimu 3 , k  sebagaimana seharusnya di dalam Tuhan.

Kolose 4:10-11

Konteks
4:10 Salam kepada kamu dari Aristarkhus, e  temanku sepenjara dan dari Markus, f  kemenakan Barnabas g --tentang dia kamu telah menerima pesan; terimalah dia, apabila dia datang kepadamu-- 4:11 dan dari Yesus, yang dinamai Yustus. Hanya ketiga orang ini dari antara mereka yang bersunat yang menjadi temanku sekerja h  untuk Kerajaan Allah; mereka itu telah menjadi penghibur bagiku.

Kolose 4:1

Konteks
4:1 Hai tuan-tuan, berlakulah adil dan jujur o  terhadap hambamu; ingatlah, kamu juga mempunyai tuan di sorga.

Yohanes 3:2

Konteks
3:2 Ia datang pada waktu malam kepada Yesus dan berkata: "Rabi, d  kami tahu, e  bahwa Engkau datang sebagai guru yang diutus Allah; sebab tidak ada seorangpun yang dapat mengadakan tanda-tanda f  yang Engkau adakan itu, jika Allah tidak menyertainya. g "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:29]  1 Full Life : YANG DIPILIH-NYA DARI SEMULA.

Nas : Rom 8:29

"Dipilih-Nya dari semula" dalam ayat ini searti dengan "dikasihi sebelumnya" dan dipakai dalam pengertian "memperhatikan dengan kasih", "dipilih untuk menunjukkan kasih dari kekal" (bd. Kel 2:25; Mazm 1:6; Hos 13:5; Mat 7:23; 1Kor 8:3; Gal 4:9; 1Yoh 3:1).

  1. 1) Pengetahuan sebelumnya berarti bahwa dari kekekalan Allah bermaksud untuk mengasihi dan menebus umat manusia melalui Kristus (Rom 5:8; Yoh 3:16). Penerima pengetahuan sebelumnya atau kasih sebelumnya dari Allah dinyatakan dalam bentuk jamak dan menunjuk pada gereja. Yaitu, yang dikasihi Allah sebelumnya adalah bagi terutama seluruh tubuh Kristus (Ef 1:4; 2:4; 1Yoh 4:19) dan meliputi perseorangan hanya sejauh mereka bergabung dengan tubuh ini melalui persatuan dengan Kristus (Yoh 15:1-6;

    lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Tubuh Kristus akan mencapai pemuliaan (ayat Rom 8:30). Orang percaya secara perseorangan tidak akan mencapai pemuliaan tersebut jikalau memisahkan diri dari tubuh yang telah dikasihi Allah dan gagal memelihara iman mereka pada Kristus (ayat Rom 8:12-14,17; Kol 1:21-23).

[8:2]  2 Full Life : (HUKUM) ROH.

Nas : Rom 8:2

(Dalam versi Inggris NIV bukan "Roh" tetapi "Hukum Roh"). "Roh yang memberi hidup" ini ialah kuasa dan hidup yang mengatur dan menggiatkan dari Roh Kudus yang bekerja dalam hati orang percaya. Roh Kudus memasuki kehidupan orang berdosa dan membebaskan mereka dari kuasa dosa (bd. Rom 7:23). Hukum Roh kini bekerja secara leluasa pada saat orang percaya menyerahkan diri untuk menaati Roh (ayat Rom 8:4-5,13-14). Mereka mendapati kekuatan baru yang bekerja di dalam dirinya, suatu kuasa yang memungkinkan mereka mengatasi dosa. "Hukum dosa dan hukum maut" adalah kuasa dosa yang mengikat, sehingga memperbudak orang (Rom 7:14) dan membawa mereka kepada keadaan yang menyedihkan (Rom 7:24).

[3:18]  3 Full Life : HAI ISTERI-ISTERI, TUNDUKLAH KEPADA SUAMIMU.

Nas : Kol 3:18-19

Lihat cat. --> Ef 5:21;

lihat cat. --> Ef 5:22;

lihat cat. --> Ef 5:23;

lihat cat. --> 1Tim 2:13

lihat cat. --> 1Tim 2:15

[atau ref. Ef 5:21-23; 1Tim 2:13-15]

mengenai tanggung jawab istri dan suami dalam hubungan keluarga.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA